PONOROGO I desaparingan.id – Sebanyak 28 tim antar Club, telah mengikuti pembukaan turnamen Futsal Ramadhan Cup yang dilaksanakan di Lapangan Futsal Desa Paringan Kecamtan Jenangan, Kabupaten Ponorogo patut mendapat apresiasi seluruh masyarakat.
Turnamen Futsal Ramadhan Cup yang dilaksanakan di Lapangan Futsal Desa Paringan Kecamtan Jenangan tahun 2023 kali ini diikuti sebanyak 28 tim se- wilayah Kabupaten Ponorogo. Prosesi pembukaan di buka langsung oleh Kepala Desa Paringa, Suwendi, SH, adapun turnamen Futsal kali ini, berjalan lancar dan sukses, Sabtu (09/4/2023).
Suwendi, S.H Kepala Desa Paringan saat di konfirmasi dirinya mengapresiasi pelaksanaan kompetisi yang dihelat bertepatan dengan Bulan Suci Ramadhan 1444 Hijriah ini. Melalui futsal kata Wendi, diharapkan bisa menjadi perekat tali persaudaraan khususnya para pemuda dan kalangan pecinta olah raga lainya.
“Apresiasi dan hormat sebesar-besarnya kepada 28 tim yang saat ini ikut pertandingan. Alhamdulillah tahun ini Kami bisa menggelar lagi Turnamrn futsal antar Club se-Kabupaten Ponorogo,”terangnya.
Lebih lanjut, Suwendi, mengatakan bahwa turnamen futsal ini rutin kami adakan di lapangan futsal Desa Paringan setahun sekali. Alhamdulillah pesertanya sangat antusias dan masyarakat serta penonton juga ansgat antusias.
“Semoga dengan turnamen futsal ini akan lahir atlet-atlet yang berbakat dan berprestai di ajang profesional. Dan kali ini turnamen futsal Ramadhan Cup diadakan mulai tanggal 8-15 April 2023,”tandasnya.
- Reporter : Media Center Desa.