PONOROGO I desaparingan.id – Menindak lanjuti program yang di canangkan oleh Ketua TP PKK Kabupaten Ponorogo, Hj. Sri Wahyuni Ipong Muchlissoni tentang Ketahanan Dapur pada Kamis 9 Juni 2020 lalu, Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Jenangan langsung bergerak cepat untuk mensosialisasikan ke seluruh Ketua Penggerak PKK tingkat Desa se – Kecamatan Jenangan, yang bertempat di pendopo Kecamatan Jenangan, Rabu (15/7/2020).
Seperti sa’at ini, Ketua tim penggerak PKK Kecamatan Jenangan, telah mengundang seluruh ketua tim penggerak PKK Desa se – Kecamatan Jengan untuk rapat bersama tentang program yang telah di canangkan dan di lanjut bersama – sama untuk bergerak di dua Desa, yaitu Desa Ngrupit dan di Desa Nglayang Kecamatan Jenangan untuk bertemu dan mensosialisasikan program ketahanan Dapur yang telah di canangkan oleh pemerintah Kabupaten Ponorogo di tengah – tengah melonjaknya wabah covid – 19 di wilayah Kabupaten Ponorogo sa’at ini.
Dalam sambutannya, Hj. Endang Sujiasih,S.Sos Mengatakan bahwa program yang telah di canangkan oleh pemerintah Kabupaten Ponorogo yaitu, Ketahanan Dapur / Ketahanan Pangan sangatlah penting dalam masa pandemi. Dengan menguatkan ketahanan dapur otomatis kebutuhan dalam memenuhi pangan keluarga akan tercukupi.
Apa itu ketahanan dapur, menurut Hj. Endang Sujiasih,S.Sos, Ketahanan Dapur adalah program bercocok tanam pada pekarangan masing – masing. Seperti saat ini yang kita surve dua Desa ini, di Desa Ngrupit dan Desa Nglayang Kecamatan Jenangan. Dengan menanam sayuran, seperti tomat, sawi, cabe, buah – buahan, tanaman toga dan budidaber, atau budidaya ikan dalam ember seperti ini.
“Ketahanan Dapur ini, sebelumnya sudah dicanangkan oleh pemerintah Kabupaten Ponorogo, melalui TP PKK Kabupaten Ponorogo, ibu Hj Sri Wahyuni Ipong Muchlissoni,S.Sos , dan kita canangkan kepada ibu-ibu PKK Desa Se – Kecamatan Jenangan. Ini adalah wujud dukungan Kecamatan Jenangan kepada Pemkab Ponorogo dalam mesukseskan program dalam memenuhi kebutuhan dapur keluarga,” terangnya.
Hj. Endang Sujiasih,S.Sos, mengajak kepada seluruh ibu – ibu PKK Desa yang hadir untuk mensosialisasikan pada lingkunganya. Untuk bercocok tanam pada pekarangan masing-masing. Selain mengusir jenuh selama di rumah saja akibat pandemi. Sekaligus juga bisa memenuhi kebutuhan keluarga terlebih dahulu. “Jika lebih baru dijual untuk menambah ekonomi keluarga,”Tandasnya.
Sementara itu, Camata Kecamatan Jenangan, Hj. Erni Haris Mawanti, S.Sos, M.Si juga terlihat hadir mendampingi ketua tim penggerak PKK Kecamatan Jengan. Dalam sambutannya dia mengatakan, bahwa pandemi ini memiliki implikasi dan dampak yang luar biasa, Yakni terhadap semua sektor terutama ekonomi di masyarakat.“Program Ketahanan Dapur ini sebagai program untuk meringankan beban teruma pada kebutuhan pangan,” tegas Hj. Erni Haris Mawanti, S.Sos, M.Si.
Lebih lanjut, kata Erni Haris Mawanti, semua orang tidak tahu persis kapan pandemi ini akan berakhir, Maka dengan program pencanangan ketahanan dapur ini, pemerintah Kecamatan Jenangan ikut mendukung program yang telah di canangkan oleh Pemkab Ponorogo di masa pandemic ini. Erni Haris Mawanti juga meminta kepada semua pihak untuk memanfaatkan lahan pekarangan masing – masing untuk ditanami tanaman bermanfaat, Agar bisa bertahan pangan selama pandemi ini.
Sementara itu Ketua tim penggerak TP PKK Desa Paringan, Siti Junaida saat di konfirmasi mengatakan bahwa dirinya dan para kader PKK Desa Paringan akan terus ikut mendukung program yang telah di canangkan eloh pemerintah Kabupaten Ponorogo yang di sosialisasikan di Kantor Kecamatan Jenangan saat ini. “Kami akan terus mendukung program – program yang telah di canangkan saat ini, dan kami akan mensosialisasikan ke seluruh kader PKK Desa Paringan,”Terangnya. (AB/AG).